Buat Kamu Yang Suka Cari Tempat Yang Nyaman Ketika kita membaca buku sering ga sih kalian memerlukan tempat khusus, nah kita biasanya lebih sering fokus untuk membaca atau sekedar hanya untuk besantai di taman.

Nah aku mau memberikan rekomendasi tempat untuk kalian yang mencari tempat untuk membaca atau sekedar untuk besantai.

Edu Park Samarinda

Taman Cerdas PKK Edu Park yang terletak di Jalan S. Parman, Kota Samarinda, menjadi salah satu tempat rekomendasi untuk bersantai dan bermain.

Edu Park sangat cocok ini buat kamu yang suka membaca, karna tempat yang sejuk, tenang, dan nyaman, membuat kamu yang ingin membaca buku menjadi menyenangkan.

Jam Operasional :

24/7

  • Perpustakaan Samarinda

Perpustakaan Samarinda yang terletak di jalan Jl. Kesuma Bangsa No.5, Kota Samarinda, mejadi salah satu tempat rekomendasi buat kalian yang suka suasana yang tenang hanya untuk membaca atau sekedar ingin mengerjakan tugas. Di perpustakaan samarinda kalian juga bisa mencari buku dan meminjamnya.

Jam Operasional :

Senin – Kamis : 08.00 – 20.00 wita

Jumat – Sabtu : 09.00 – 13.00 wita

Minggu dan libur nasional : tutup

  • Taman Ekologis Anang Hasyim

Taman Ekologis Anang Hasyim yang terletak Jl. Drs. H. Anang Hasyim, Air Hitam, Kota Samarinda, Taman ini sering di sebut dengan paru-paru kota samarinda. Suasana yang asri menjadi menjadi tempat yang nyaman buat kamu yang suka membaca buku, dengan latar alam yang indah biasanya juga menjadi spot favorit untuk para fotografer untuk mengabadikan momen-momen yang spesial.

Jam Operasional :

24/7

  • Kultur+

Kultur+ yang terletak Jl. Bukit Alaya, Sungai Pinang Dalam, Kota Samarinda, menawarkan tempat yang nyaman buat kalian ingin bersantai sejenak untuk membaca buku kalian, Kultur+ juga menawarkan tempat yang indah dengan cahaya malamnya dan wisata kuliner untuk di nikmati semua kalangan

Jam Operasional:

Setiap hari jam 12.00 – 22.00 wita

  • Rumah Adat Budaya

Yang terakhir dari aku ada rumah adat daerah yang terletak di JL. HM, Jl. Kadrie Oening Perum Pandan Harum Indah No.8 Blok A, Air Hitam, Kota Samarinda, menjadi tempat yang sering di kunjungi untuk para pencinta buku dan budaya, tempat yang menawarkan edukasi untuk belajar budaya suku Kalimantan, dan sering di jadikan tempat untuk acara adat

Jam Operasional :

Senin – Jumat 08.30 – 15.00 wita

Sabtu – Minggu tutup